Pada tanggal 25 - 26 Juni 2024 telah dilaksanakan kegiatan Pelatihan Petugas UDPE 2024. Pelatihan dilaksanakan dengan metode hybrid dimana dilaksanakan kelas online dan kelas offline (tatap muka) masing-masing 1 hari yang berlokasi di Ruang Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Sumba Timur.
Pelatihan dibuka oleh Kepala BPS Kabupaten Sumba Timur, Saudur Irsani H. Sibarani. Peserta pelatihan sebanyak 1 petugas pemeriksaan lapangan (PML), 3 petugas pendataan lapangan (PPL).
Badan Pusat Statistik mendukung penyediaan data perekonomian melalui pembangunan Statistical Business Register (SBR), yang merupakan daftar unit ekonomi terstruktur dan termutakhir secara reguler dalam suatu wilayah, yang dipelihara oleh institusi statistik untuk tujuan statistik.
Pada tahun 2024 ini, akan dilakukan kembali pemutakhiran data SBR melalui kegiatan UDPE. Kegiatan UDPE 2024 diharapkan dapat meningkatkan kualitas data SBR dalam menyediakan database usaha/perusahaan yang terkini untuk penyusunan kerangka induk survei ekonomi dan data statistik unit bisnis.